Materi Barisan dan Deret Aritmatika

Posted by DOWNLOAD SOAL UJIAN NASIONAL 0 komentar
Kali ini Tim Penulis Download Soal UN akan melanjutkan tulisan sebelumnya yaitu tentang rumus-rumus matematika, pembahasan tulisan kali ini adalah Materi Barisan dan Deret Aritmatika,

BARISAN ARITMATIKA
Pertama kita mulai dari barisan, barisan bilangan adalah urutan dari bilangan yang dibuat berdasarkan aturan tertentu. Sedangkan untuk barisan aritmatika adalah sebuah barisan bilangan dimana setiap pasangan suku-suku yang berurutan memiliki selisih yang sama. contoh : 6,9,12,15,…

Selisih bilangan pada barisan aritmatika disebut beda yang biasa disimbolkan dengan huruf b, untuk contoh diatas memiliki nilai beda 3. Dan bilangan yang menyusun suatu barisan disebut suku, dimana suku ke n dari suatu barisan disimbolkan dengan Un sehingga untuk suku ke 5 dari suatu barisan biasa disebut dengan U5. Khusus untuk suku pertama dari suatu barisan biasa disimbolkan dengan huruf a.

Jadi bentuk umum untuk suatu barisan aritmatika yaitu U1,U2,U3, … ,Un-1  atau  a, a+b, a+2b, … , a+(n-1)b


Menentukan Rumus Suku ke-n suatu barisan
Pasangan suku-suku berurutan dari suatu barisan aritmatika mempunyai beda yang sama, maka

U2 = a + b
U3 = U2 + b = (a + b) + b = a + 2b
U4 = U3 + b = (a + 2b) + b = a + 3b
U5 = U4 + b = (a + 3b) + b = a + 4b

Berdasarkan pola tersebut, dapatkah sobat menentukan suku ke-7, suku ke-26 hingga suku ke-90? Dengan menggunakan pola diatas kita dapat mengetahui dengan mudah suku-suku tersebut.
U7 = a + 6b
U26 = a + 25b
U90 = a + 89b

Sehingga berdasarkan runtutan penjelasan diatas untuk suku ke-n dapat kita peroleh menggunakan rumus :

Un = a + (n – 1)b, untuk n bilangan asli

DERET ARITMATIKA
Yang dimaksud dengan deret aritmatika adalah penjumlahan dari semua anggota barisan aritmatika secara berurutan. Contoh dari deret aritmatika yaitu 7 + 10 + 13 + 16 + 19 + …

Misalnya kita ambil n suku pertama,  jika kita ingin menentukan hasil dari deret aritmatika sebagai contoh untuk 5 suku pertama dari contoh deret diatas. Bagaimana caranya?

7 + 10 + 13 + 16 + 19 = 65

Nah untuk 5 suku pertama, masih mungkin kita menghitung manual seperti diatas. Seandainya kita akan menentukan jumlah dari 100 suku pertama, apakah masih mungkin kita menghitung manual seperti itu. Walaupun bisa tetapi pastinya akan memakan waktu yang cukup lama. Nah kali ini akan kita tunjukkan cara menentukannya, sebagai contohnya untuk mennetukan jumlah 5 suku pertama dari contoh diatas.

Misalkan S5=7 + 10 + 13 + 16 + 19, sehingga

Walaupun dengan cara yang berbeda tetapi menunjukkan hasil yang sama yaitu 65. Perhatikan bahwa S5 tersebut dapat dicari dengan mengalikan hasil penjumlahan suku pertama dan suku ke-5, dengan banyaknya suku pada barisan, kemudian dibagi dengan 2. Analogi dengan hasil ini, jumlah n suku pertama dari suatu barisan dapat dicari dengan rumus berikut:

Sn = (a + Un) × n : 2

Dikarenakan Un = a + (n – 1)b, sehingga  rumus di atas menjadi

Sn = (2a + (n – 1)b) × n : 2


SISIPAN DAN DERET ARITMATIKA
Sisipan pada deret aritmatika yaitu menambahkan beberapa buah bilangan diantara dua suku yang berurutan pada suatu deret aritmatika sehingga diperoleh deret aritmatika yang baru. Sebagai contoh :

Deret mula-mula = 4 + 13 + 22 + 31 +……
Setelah disisipi = 4 + 7 + 10 + 13 + 16 + 19 + 22 + 25 + 28 + 31 +……
Untuk beda dari deret baru ini biasanya dinyatakan dengan b1, dapat ditentukan dengan rumus berikut :
b1 = b/(k+1)
b1 = beda deret baru
b = beda deret mula-mula
k = banyak bilangan yang disisipkan
Barisan dan Deret Aritmatika tergolong materi yang mudah dipahami, sehingga diharapkan hanya dengan membaca artikel ini sobat semua telah mengerti tentang materi ini. Walaupun demikian, latihan soal harus tetap berjalan agar kemampuan kita selalu terasah. Materi sebelumnya yang dapat dipelajari juga yaitu Frekuensi Harapan dan Peluang Komplemen Suatu Kejadian dari sub bab peluang.

Tautan kumpulan rumus matematika lainnya:
Cara cepat membaca tabel trigonometri
Video cara cepat pembagian praktis
Rumus operasi hitung pada pecahan
Rumus mencari fpb dan kpk
Materi Barisan dan Deret Aritmatika
Rumus Logaritma Dasar
Rumus Limas Segitiga dan Limas Segiempat
Rumus Menghitung Statistika Dari Data Tunggal
Kumpulan Rumus Segitiga Lengkap
Pengertian dan Metode Kuadrat
Rumus Persamaan Dan Pertidaksamaan Linear
Mengulas Soal Matematika Tentang "SKALA" Matematika SD Kelas VI
Rumus, Contoh Soal, Pembahasan Soal Matematika SMP/Mts Kelas VIII (Sesuai Kurikulum 2013)
Download Buku Mahir Matematika SMA
Download Rumus-rumus Matematika SMA Kelas XI (lengkap)
Rahasia Rumus-rumus “Cepat” Matematika
Matematika Realistik
Rumus Logika Matematika Dasar
Mengenal Statistika - Desil Pada Data Tunggal
Latihan Soal Bilangan Berpangkat Khusus Khusus Kelas X SMA
Dua Bangun Datar yang Kongruen
Download Kumpulan Rumus Pemecahan Soal-soal Matematika SMP Kelas VIII
Bilangan Bulat dan Lambangnya (Rumus Matematika SMP)
Rumus Operasi Hitung Campuran pada Pecahan (Rumus Matematika SMP)
Bagian-bagian Lingkaran dan Rumus-rumusnya
Memahami Ukuran Perumusan Data (Rumus Matematika)
Mudah Hitung Cepat Matematika
Rumus Luas Permukaan Tabung / Rumus Google
Rumus Matematika SMP Sesuai dengan Kurikulum 2013
Download Rumus Matematika SMA Kurikulum 2013
Pengenalan Aljabar
PERSAMAAN GARIS DAN GRADIEN
Kumpulan Rumus Matematika Lengkap
Rumus Matematika Praktis

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Materi Barisan dan Deret Aritmatika
Ditulis oleh DOWNLOAD SOAL UJIAN NASIONAL
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://download-soal.blogspot.com/2013/10/materi-barisan-dan-deret-aritmatika.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.
Cara Buat Email Di Google | Copyright of DOWNLOAD SOAL UJIAN NASIONAL.

Teman Pembaca

Ikuti UN

VIP FOLLOWER